Teuing Ah Lieur! begitulah kurang lebih kata yang terlontar jika orang sunda sudah bete atau bad mood.
Kata tersebut biasanya diucapkan ketika seseorang sudah tidak mau lagi membahas tentang suatu hal (masalah).
Terkadang kata tersebut juga digunakan ketika ingin mengakhiri pembicaraan dengan lawan bicara yang pikasebeleun (menyebalkan).
Selain itu kata teuing ah lieur juga digunakan apabila lawan bicaranya telmi atau tidak nyambung dengan topik obrolan yang dibicarakan. Biasanya terlontar kalimat teuing ah lieur ngobrol jeung maneh mah.
Lantas teuing ah lieur itu artinya apa?
Berikut akan saya coba jelaskan dan uraikan arti dari kata tersebut. Jadi baca dan simak secara seksama ya teman-teman.
Teuing ah lieur artinya adalah Gak tau lah pusing.
Kata tersebut secara harfiah terdiri dari 3 susunan kata, yaitu teuing, ah dan lieur. Kata teuing artinya adalah gak tahu atau tidak tahu. Ah maknanya sama seperti pada bahasa indonesia, dan lieur artinya adalah pusing.
Supaya sobat lebih paham lagi, berikut saya berikan beberapa contoh kalimat yang mengandung kata "teuing ah lieur" beserta artinya.
- Teuing ah lieur ngobrol jeung maneh mah. Artinya: Gak tau lah pusing ngobrol sama kamu mah
- Teuing ah lieur mikirana oge. Artinya: Gak tahu lah pusing mikirinnya juga
- Teuing ah lieur, kumaha sia weh. Artinya: MGak tau lah pusing, terserah kamu aja
Sudah jelas bukan? sekarang tentunya kamu sudah tahu teuing ah lieur itu artinya apa? Jika masih bingung dan ada yang belum dipahami, silahkan jangan sungkan untuk menuliskannya pada kolom komentar.
Kesimpulannya, kata teuing ah lieur apabilan diterjemahkan kedalam Bahasa Indonesia artinya adalah gak tau lah pusing.
Kata ini biasanya digunakan untuk mengekspresikan rasa malas untuk membicarakan atau memikirkan suatu topik masalah.
Itulah tulisan singkat mengenai arti kata teuing ah lieur lengkap dengan contoh kalimat dan artinya. Semoga dapat memberikan pencerahan dan sedikit mengobati rasa penasaran anda.