Cara Screenshot di HP Samsung A03 & A03s Tanpa Tombol

Cara Screenshot di HP Samsung A03 & A03s Tanpa Tombol. Cukup dengan mengusap layar 3 jari dan menggunakan Panel Edge atau menu Asisten.

Screenshot atau tangkapan layar merupakan salah satu fitur penting yang harus tersedia pada sebuah gadget. Baik itu pada smartphone, tablet, laptop maupun gadget lainnya. Terlihat sepele, namun fitur tersebut sangat diperlukan.

Fitur screenshot kini telah menjadi bagian dari aktivitas sehari-hari para pengguna. Dengan adanya fitur tersebut, pengguna dapat menangkap layar yang sedang berjalan pada gadgetnya. Entah itu untuk menyimpan resep masakan, artikel tutorial, kata-kata bijak dan juga berbagai tujuan lainnya.

Setiap produsen ponsel selalu menyematkan fitur screenshot pada HP yang diproduksinya, diantaranya yaitu pada Samsung Galaxy A03 dan A03s. Sayangnya, beberapa user belum mengetahui bagaimana cara melakukannya. Atas dasar itulah artikel Cara Screenshot Samsung Galaxy A03 & A03s ini dibuat.

Cara Screenshot di HP Samsung Galaxy A03 dan A03s

Cara Screenshot Samsung A03 dan A03s
Cara Screenshot Samsung A03 dan A03s

Terdapat 4 cara screenshot yang tersedia pada Samsung Galaxy A03 dan A03s, yaitu melalui tombol fisik, Menu Asisten, Panel Edge dan usap layar menggunakan aplikasi One Hand Operation +. Setiap cara memiliki kelebihan dan kekurangan, silahkan gunakan cara yang menurut anda paling mudah. 

Bagi yang ingin lebih tahu tentang bagaimana cara screenshot di Samsung Galaxy A03, silahkan ikuti beberapa panduan dibawah ini.

Menekan Tombol Power dan Volume Bawah Secara Bersamaan

Menangkap layar dengan menekan tombol fisik secara bersamaan merupakan cara klasik. Tak terlepas apakah itu pada ponsel android lawas maupun keluaran terbaru. Pada Samsung Galaxy A03 atau A03s, kamu dapat melakukan screenshot dengan menekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan. Kedua tombol fisik tersebut terdapat pada bagian sisi kanan body ponsel.

Cara Screenshot Samsung A03 dan A03s Tanpa Tombol

Cara Screenshot Samsung A03 dan A03s Tanpa Tombol
Cara Screenshot Samsung A03 dan A03s Tanpa Tombol

Bagi sebagian orang, menangkap layar dengan menggunakan kombinasi tombol fisik merupakan cara yang kurang efektif. Termasuk para pengguna Samsung Galaxy A03 dan A03s. Ada tiga cara untuk mengambil screenshot di Samsung A03 & A03s tanpa tombol, yakni dengan menggunakan fitur Panel Edge, Menu Assistant dan Aplikasi One Hand Operation +.

Menggunakan Panel Edge

Screenshot A03 tanpa tombol melalui Panel Edge
Screenshot A03 tanpa tombol melalui Panel Edge

Dengan menggunakan fitur panel edge pada Samsung A03 dan A03s, kamu dapat mengambil screenshot tanpa menekan tombol fisik. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

Aktifkan Panel Edge

  1. Buka Menu Pengaturan.
  2. Pilih Tampilan
  3. Aktifkan Panel Edge
  4. Setelah itu akan muncul garis panel edge di sebelah kanan atas layar.

Pengaturan Panel Edge

  1. Usap garis panel edge
  2. Pilih logo Pengaturan dibagian bawah layar
  3. Aktifkan bagian Tugas & hapus ceklis pada bagian aplikasi
  4. Kembali ke halaman utama

Cara Screenshot Samsung A03 dan A03s tanpa tombol melalui Panel Edge

  1. Buka tampilan layar yang ingin ditangkap
  2. Usap garis panel edge
  3. Klik icon Ambil Gambar Layar

Melalui Menu Asisten

Screenshot A03 tanpa tombol melalui Menu Asisten
Screenshot A03 tanpa tombol melalui Menu Asisten

Selain menggunakan Panel Edge, kamu juga dapat melakukan screenshot pada Samsung A03 dan A03s tanpa menekan tombol, yaitu melalui Menu Asisten. 

  1. Masuk ke menu Pengaturan
  2. Cari dan buka Aksesibilitas
  3. Pilih Interaksi dan Kecekatan
  4. Aktifkan Menu Asisten
  5. Setelah itu akan muncul ikon menu asisten melayang di layar hp
  6. Klik ikon tersebut, pilih Gambar Layar atau Screenshot

Menggunakan Aplikasi One Hand Operation +

Cara Screenshot Samsung A03 Usap Layar
Cara Screenshot Samsung A03 Usap Layar

Cukup dengan memasang aplikasi One Hand Operation +, kamu dapat melakukan screenshot pada layar Samsung A03 dan A03s tanpa menekan tombol. Hanya dengan swipe layar ke arah diagonal, maka aplikasi akan melakukan tangkapan layar secara otomatis. Bagi yang ingin mencobanya, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Unduh aplikasi One Hand Operation + melalui Google Play Store
  2. Buka aplikasinya > Aktifkan aplikasi tersebut dengan menekan menu toggle hingga muncul tulisan On
  3. Pilih menu Right Handle > Diagonal Up > Screenshot
  4. Buka halaman yang ingin ditangkap layarnya
  5. Usap dari sisi bagian kanan layar ke arah digonal atas

Jika kamu cenderung menggunakan tangan kiri, maka pada poin nomor 3 silahkan pilih Left Handle dan lakukan pengaturan seperti yang telah dijelaskan diatas. Selain itu, untuk arah usap layar kamu bisa memilih beberapa pilihan diantaranya:

  • Straight left. Usap layar ke arah kiri.
  • Straight right. Usap layar ke arah kanan.
  • Diagonal Up. Usap layar ke arah diagonal atas.
  • Diagonal Down. Usap layar ke arah diagonal bawah.

Cara Screenshot Panjang

Untuk melakukan screenshot panjang pada layar, caranya cukup mudah. Silahkan lakukan tangkapan layar menggunakan kombinasi tombol fisik, Panel Edge atau Menu Asisten, kemudian klik ikon gulir bawah sehingga layar akan bergulir secara otomatis. Klik ikon gulir layar sesuai dengan panjang yang diinginkan.

FAQ

Berikut ini adalah beberapa pertanyaan seputar cara screenshot pada Samsung Galaxy A03 dan A03s.

Apakah hp samsung A03s bisa screenshot 3 jari?

Tidak, Samsung Galaxy A03s tidak dapat melakukan screenshot dengan 3 jari. Anda bisa melakukan tangkapan layar dengan menekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan.

Dimana letak screenshot di hp samsung A03s?

Cara screenshot pada hp samsung A03s adalah dengan menekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan. Selain itu anda juga bisa melakukan screenshot melalui fitur menu asisten dan panel edge.

Dimana tombol screenshot samsung A03?

Untuk melakukan screenshot pada samsung A03 silahkan tekan tombol power dan volume up secara bersamaan.

Screenshot Samsung pencet apa?

Cara screenshot di hp samsung adalah dengan menekan tombol power dan volume down secara bersamaan.